Sabtu, 17 Oktober 2009

Matematika Kehidupan

Harapan, melaju bersama modulus waktu
Merentang cinta ke limit yang terbatas
Sebentar, terintegral ke puncak kurva impian
Namun, realita mendiferensialkannya ke titik minimum


Semestanya tidak kosong,
Tapi banyak himpunan dalam relasi rasa
Menghadirkan aksioma-aksioma alam
Dalam cita rasa prima jagat raya

Dikala korelasi dan regresi buntu
Mengeja data abstrak yang tak terdefinisi
Dalam deret yang tak terhingga
Hingga geometri menvisualkannya dalam ruang

Aproksimasi,...
Di pecahan malam-malam-Nya
Sepi dalam rotasi mahluk
Memetakan zikir tanpa henti

Mizan, membandingkan...
Untuk sebuah sigma yang menentukan
Dalam keindahan surga,...
Atau dualnya, neraka yang ngeri.

0 komentar: